materi


PEMISAHAN CAMPURAN

Metode pemisahan merupakan suatu cara yang digunakan untuk memisahkan atau memurnikan suatu senyawa atau skelompok senyawa yang mempunyai susunan kimia yang berkaitan dari suatu bahan, baik dalam skala laboratorium maupun skala industri. Metode pemisahan bertujuan untuk mendapatkan zat murni atau beberapa zat murni dari suatu campuran, sering disebut sebagai pemurnian dan juga untuk mengetahui keberadaan suatu zat dalam suatu sampel (analisis laboratorium).

1.      Pengayaan
Pengayaan dilakukan untuk memisahkan campuran padatan yang memiliki ukuran yang berbeda.
Contoh : pengayaan pasir yang akan digunakan untuk campuran semen.

2.      Dekantir
Metode dekantir digunakan untuk memisahkan campuran yang penyusunnya berupa cairan dan padatan.
Contoh : pemisahan air dan pasir


3.      Penyaringan (filtrasi)
Metode penyaringan atau filtrasi digunakan untuk memisahkan campuran yang zat penyusunnya cairan dan padatan. Hampir sama dengan metode dekantir hanya sajaukuran padatan cukup kecil sehingga tidak mengendap didasar cairan tetapi tersebar pada cairan.
Contoh: pembuatan air bersih pada PAM


4.      Destilasi
Metode destilasi digunakan untuk memisahkan zat – zat penyusun dalam campuran yang berupa larutan. Destilasi didasarkan pada perbedaan titik didih yang sangat besar dari zat – zat penyusunnya.
Contoh : pembuatan air tawar dari air laut.
              Pembuatan air suling.




5.      Corong pisah
Metode corong pisah digunakan untuk memisahkan dua jenis zat cair yang berbeda massa jenisnya.
Contoh : memisahkan campuran minyak dan air.


6.      Kromatografi
Metode ini digunakan untuk memisahkan zat – zat penyusun yang terdapat dalam suatu campuran. Pemisahan dapat terjadi karena perbedaan daya absorbs zat – zat penyusun campuran.
Kromatografi ada beberapa macam antara lain :
a.    Kromatografi kolom (digunakan untuk memisahkan pigmen pada tumbuhan).
b.    Kromatografi kertas (digunakan untuk memisahkan warna – warna yang terdapat pada tinta atau bahan pewarna).
c.    Kromatografi lapis tipis (hampir sama dengan kromatografi kertas bedanya menggunakan pelat tipis dari plastic atau gelas).
d.    Kromatografi gas.

7.      Sublimasi
Metode sublimasi digunakan untuk memisahkan zat yang menyublim ketika dipanaskan.
Contoh : memisahkan campuran yang mengandung amonium klorida dan natrium klorida.


8.      Sentrifugasi
Sentrifugasi digunakan untuk memisahkan padatan yang ukurannya sangat kecil dan tersebar merata dalam cairan.
Contoh : pemisahan sel – sel darah putih dari plasma darah.



9.      Daya tarik magnet
Digunakan untuk memisahkan bahan – bahan yang bersifat megnetik atau non magnetic.
Contoh : pemisahan  serbuk besi yang tercampur dengan serbuk belerang.

10.  Evaporasi
Digunakan untuk memisahkan larutan yang zat penyusunnya padatan dan cairan.
Contoh : proses pengolahan garan dari air laut.






http://huda-elnino.blogspot.com/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HUBUNGAN BAHASA INDONESIA DENGAN MATEMATIKA

A. Kehidupan Remaja dalam Lingkungan Sosialnya

LEGENDA BURUNG API (PHOENIX)